JAKARTA -(BOS)–Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan yang dikomandoi, Anang Supriatna selaku Kepala Kejaksaan layak ditiru oleh insan adhyaksa. Pasalnya, Kejari Jaksel tercatat sebagai Institusi Adhyaksa yang pertama kali menyediakan fasilitas Mandi Cuci Kakus (MCK) untuk para disabiltas (kebutuhan khusus).
Menurut Anang, dirinya tergerak untuk menyediakan MCK bagi kaum disabilitas ditujukan sebagai bentuk kepeduliannya terhadap kaum disabiltas, yang membutuhkan MCK ketika mengunjungi kerabatnya yang sedang menghadapi persoalan hukum di Kejari Jaksel.
“Ini sebagai bentuk kepedulian kami terhadap kaum disabilatas, ketika mereka memrlukan MCK khusus mereka. Mereka kan perlu perhatian, makanya saya tergerak untuk menyediakan fasilitas ini bagi mereka,”kata Anang saat ditemui dikantornya, Jl Ranco, Jakarta Selatan, Jumat (9/08).
MCK seluas 3×5 meter yang terletak disebelah ruang masuk, terlihat sangat menarik. Apalagi keramiknya yang berwarna-warni ditambah dengan fasilitas mandi yang serba lengkap ditambah dengan pengharum ruangan. Keberadaan MCK tersebut mengalahkan 2 MCK yang berada disebelahnya.
PEMERIKSAAN DARAH GRATIS
Selain menyediakan MCK bagi kaum disabilitas, Kajari Selatan juga menyediakan pemeriksaan darah atau tensi secara gratis bagi para pelangggar lalu lintas yang hendak membayar denda tilang.
“kami juga menyediakan pemeriksaan darah secara gratis bagi masyarakat yang berkunjung ke kantor kami. Pemeriksaan darah ini gratis karena kami bekerjasama dengan BPJS,”ujar Anang sambil menambahkan masyarakat juga bisa membawa kartu BPJS untuk mendaftarkan diri saat ingin memeriksakan kesehatannya.
Anang juga menegaskan semuanya itu dilakukan sebagai bentuk pelayanan insan kejaksaan terkait penerapan zona wilayah bebas melayani dan WBBM sebagaimana yang dicanangkan Wakil Jaksa Agung selaku ketua pengarah program Menteri Pendayaagunaan Aparatur Negara dan Reformasi dan Birokrasi (Menpar-RB).
Selain menyediakan MCK bagi kaum disabiltas, Anang juga merubah halaman parkir menjadi lapangan olahraga (Basket) yang berada dihalaman samping. Lapangan basket tersebut dilengkapi tiang yang dibuat semi profesional. Sementara dibawah tiang kajari juga membangun kandang burung yang sangat besar. Bukan hanya itu saja, Kajari juga mendesaign ulang keberadaan kantin. dimana kantin-kantin tersebut dibuat secara terbuka. Hal tersebut semakin membuat wilayah tersebut semakin asri (REN)